Anang Hermansyah Merasa Kehilangan Putrinya

Ashanty dan Anang Hermansyah
Sumber :
  • unggahan Instagram @ananghijau

Bandung – Sebuah potongan video, Anang Hermansyah mengungkapkan perasaannya bahwa ia kehilangan sosok putrinya, Aurel Hermansyah.

Potongan video itu viral sesaat setelah diunggah oleh akun instagram @lambegosiip. Dalam potongan video tersebut, tampak bahwa mantan suami Krisdayanti itu tengah berbincang dengan Patrio. Kemudian Anang mengungkapkan perasaan harunya.

Dalam pengakuannya, Anang merasa kehilangan putri tercintanya itu setelah dinikahi oleh Atta Halilintar.

“Karena aku tuh, diajarin dari keluarga bahwa nanti kalau anakmu sudah diambil orang, batasan kan udah kelar. Kamu tidak lagi bisa menginterpensi dia, maka di dalam pesan-pesan diriku maupun pesan kemaren waktu pernikahan ngomong ‘yaudah kamu berama suamimu dan aku juga tidak bisa apa-apa lagi,” ucap Anang dalam Instagram @lambegosiip dikutip Senin, 23 Januari 2023.

Diakuinya, bahwa sosok Aurel begitu dekat dengan dirinya. Bahkan tak jarang, putrinya yang kini menjadi Nyonya Atta Halilintar itu menguatkan sang ayah ketika sedang dalam keadaan terpuruk.

“Jadi emang aku tuh benar-benar yang gimana mulai diriku dengan Aurel, menguatkan aku meskipun cuma tersenyum, dia tertawa itu maknanya tinggi buat aku, waktu peristiwa itu dia temenin aku yang sangat dekat,” ucapnya lagi.

Anang pun merasa bahwa momen kebersamaan dan kedekatan dengan putrinya perlahan pudar.

“Sampai aku tahu banget, dia tuh tahu banget kalau bapaknya kaya gimana, dia tuh sangat tahu ‘ih kenapa sih pasti ada masalah ya?’ pasti dia tahu. Sekarang aku kehilangan itu,” jelasnya.

Setelah potongan video itu diunggah oleh akun gosip itu, Netizen pun ikut berkomentar.

“Bagus sekali Anang Krn nggak semua ayah faham akan hal itu Krn masih ada lho anak perempuanya udh nikah masih ikut campur sampai rumah tangganya hampir gagal,” komentar salah seorang netizen.

“berkali2 anang menatap ke atas, mungkin salah satu usahanya menahan agar air mata tidak menetes jatuh…,” timpal yang lain.

“Ada memang, ayah ayah tapi jiwanya ibu ibu. Jadi bisa dekat banget ke anak2. Dan ada juga sebaliknya,” komentar netizen yang lainnya.