Terungkap Alasan Irish Bella Belum Jenguk Sang Suami Ammar Joni

Ammar Zoni dan Irish Bella
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA Bandung – Keberadaan Irish Bella masih dipertanyakan karena ia tak kunjung datang ke kantor polisi untuk menjenguk Ammar Zoni yang telah ditahan akibat kasus narkoba. Saat penangkapan Ammar Zoni dikediamannya pun, Irish Bella tampaknya tidak berada di lokasi kejadian.

Pihak keluarga Ammar Zoni yaitu ayah dan adiknya sudah menengok sang pesinetron yang saat ini mendekam di balik jeruji besi. Ammar Zoni kabarnya akan segera menjalani rehabilitasi sehingga kunjungan dari keluarga pun akan terbatas.

Aditya Zoni selaku adik Ammar Zoni mengungkapkan bahwa Irish Bella sedang butuh waktu untuk menenangkan dirinya. Ia secara rutin berkomunikasi dengan Irish Bella, bahkan ibu dua anak itu juga menanyakan kabar sang suami.

"Dia (Irish Bella) baik-baik aja, cuma lagi butuh menenangkan waktu dan pikirannya. Setiap hari saya yang telponan sama kak Ibel. Kak Ibel juga selalu nanyain kabarnya Bang Ammar di sana," kata Aditya kepada awak media, melansir tayangan YouTube, Minggu 12 Maret 2023.

Aditya menjelaskan alasan mengapa Irish Bella tak kunjung datang menjenguk suaminya adalah karena ia masih ingin menenangkan diri. Irish Bella juga cukup terguncang mengetahui sang suami terlibat obat-obatan terlarang untuk kedua kalinya.

Sementara itu, anak-anak Ammar Zoni saat ini bersama dengan ibunya. Mereka semua dalam kondisi yang sehat dan baik-baik saja.

"Keponakan Alhamdulillah sama kak Ibel, kemarin kita juga sempat ke sana nengokin semuanya all good," kata Aditya.

Diketahui, Ammar Zoni diamankan sejak 8 Maret 2023 di kediamannya di kawasan Sentul, Jawa Barat. Hasil tes urine menunjukkan bahwa Ammar Zoni positif narkoba sehingga ia akan segera menjalani rehabilitasi. 

Selama masa penahanan, ada banyak bisnis dan pekerjaan Ammar Zoni yang ditinggalkan. Untuk mengatasi hal tersebut, Aditya mengaku siap untuk menggantikan sang kakak.

"Sebagai adik saya pastinya siap untuk membantu usahanya Bang Ammar dan lain-lain. Saya juga sudah bilang ke Bang Ammar saya akan handle juga, bagaimana caranya supaya Bang Ammar tenang di sini," kata Aditya.

Pihak keluarga tak hentinya memberikan dukungan kepada Ammar Zoni yang terjerumus narkoba untuk kedua kalinya. Sebelumnya pada 2017 lalu, Ammar Zoni pernah ditangkap karena mengonsumsi ganja.

"Minta doanya yang terbaik buat Bang Ammar semoga menjadi lebih baik lagi, ngga terulang lagi, dan bisa introspeksi diri," pungkas Aditya Zoni.