Pasca Hijrah Aming ke Masjid Istiqlal, Ini yang Terjadi

Aming is Back
Sumber :
  • viva.co.id

BandungKomedian papan atas Indonesia, Aming telah mantap berhijrah. Dirinya pun mengubah penampilan dari yang sebelumnya berpenampilan seperti perempuan, kini penampilan Aming nampak seperti lelaki tulen.

Tidak hanya itu, penampilan Aming kini mirip penampilan Santri ketika ia memakai kopyah putih dengan baju koko.

Pasca hijrah tersebut, Aming untuk pertama kalinya datang ke masjid Istiqlal, salah satu masjid kebanggaan Indonesia yang terletak di Jakarta Pusat.

Ternyata, itu benar-benar untuk pertama kalinya Aming ke Istiqlal dari sekian tahun ia berada di Jakarta. Pada saat memasuki tempat suci itu, Aming langsung takjub dan merasa senang.

Dikutip dari VIVA pada Jum'at, 24 Maret 2023, Aming membagikan potret kunjungannya di akun Instagram pribadinya. Nampak pria berusia 42 tahun berjalan menuju ruang utama.

"Seumur hidup di Jakarta, baru sekarang ke Istiqlal, serius. Ini baru seumur-umur, seumur hidup, baru sekarang ini" ungkap Aming dilansir IntipSeleb dari story Instagram pribadi miliknya pada Jumat, 24 Maret 2023.

Pada kesempatan itu juga, Aming membagikan momen dimana Masjid Istiqlal dipenuhi oleh para jamaah yang hendak akan melakukan sholat atau pun hanya sekedar menikmati suasana di sekitar masjid.