Sederet Artis dan Influencer Diduga Promosikan Situs Judi Online, Akun Twitter: Mereka itu adalah...
Rabu, 5 April 2023 - 03:36 WIB
Sumber :
"Kami menghimpun daftar panjang artis maupun influencer yang mempromosikan rumah judi online. Lengkap dengan keterangan kapan mereka mempromosikannya, serta mana saja yang sudah atau tidak dilaporkan ke kepolisian," tulis pemilik akun dikutip Viva Bandung dari Twitter @deduktifid pada 5 April 2023.
Pertama, pemilik akun menghina selebriti yang mempromosikan situs judi online Ag138.
Ada nama Denny Cagur, Ari Lasso, Boy William, Gilang Dirga, dan Arief Muhammad.
"Selain Denny Cagur, Ari Lasso, Boy William, dan Gilang Dirga, selebtwit Arief Muhammad yang dikenal dengan moniker Mak Beti, juga mempromosikan Agen138. Tak ada satupun artis atau influencer yang mengiklankan Agen138, dilaporkan ke polisi," sambung pemilik akun.