Akun Instagram Wenny Ariani Dihack Usai Umumkan Putusan MA

Akun Instagram Wenny Ariani Dihack Usai Umumkan Putusan MA
Sumber :
  • Intipseleb

"Jadi sama salah satu teman saya sempat dipancing, teman saya itu disuruh transfer. Terus ditanya sama teman saya, 'Kenapa kok atas namanya bukan Kak Wenny?'. Kata mereka, 'Ini saya lagi chat dengan Kak Wenny, saya adminnya dan rekening itu atas nama Kekey'," sambungnya.

Dari situ muncul dugaan bahwa peretas akun Instagram Wenny Ariani adalah utusan Rezky Aditya. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Wenny Ariani pernah menggunakan akun tersebut untuk memperjuangkan status anaknya.

"Saya segala macam postingan yang berurusan dengan kasus Rezky kan memang ada di akun yang itu," tutur Wenny Ariani.

Namun, Wenny Ariani tak mau begitu saja menuding Rezky Aditya sebagai dalang peretasan akun Instagram miliknya. Dia benar-benar tidak tahu siapa yang melakukannya.

"Ya wallahu alam lah ya. Saya nggak tahu," kata Wenny Ariani.

Wenny Ariani memilih mengadukan akun Instagramnya yang diretas ke pengacara untuk diproses secara hukum. Dengan bantuan polisi, Wenny Ariani yakin suatu saat akan mengetahui identitas pelaku.

"Saya sudah lapor ke lawyer. Mungkin nanti kalau sama lawyer saya diperkarakan, akan kelihatan dari tim cyber," ucap Wenny Ariani.