Kuasa Hukum Benarkan Virgoun Sempat Minta Restu Inara Ikhlas Dipoligami Dengan Selingkuhannya
- Intipseleb
Yang mengejutkan, Mulkan menyebut pelantun lagu Surat Cinta Untuk Starla itu ingin kembali menikah dengan selingkuhannya. Namun, Mulkan tak sampai menyebut nama wanita yang disebut selingkuhan Virgoun.
Kata Mulkan, permohonan izin poligami itu disampaikan oleh Virgoun tak lama setelah lebaran tahun ini. Padahal, sebelumnya, Virgoun sempat membuat surat pernyataan untuk tidak lagi berpaling dari Inara.
“Sebenernya sih, wanita mana, istri mana yang jelas-jelas sudah diselingkuhi, terus udah ketahuan disampaikan lagi dan lagi, bahkan dia buat pernyataan tertulis, terus setelah lebaran kemarin, dua hari setelah lebaran, dia bilang mau poligami pada wanita yang diselingkuhi sebelumnya,” ungkap Mulkan Let-let kepada awak media di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Barat pada Selasa, 18 Juli 2023.
“Padahal sebelumnya dia bilang gak bakal selingkuh lagi,” sambung kuasa hukum Inara itu.
Mempersilakan Virgoun Menyampaikan Pembelaan Diri