Dituding Pelakor Oleh Warganet, Dinar Candy Minta Ayu Soraya Buktikan Tuduhannya

Ayu soraya dna Dinar Candy
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Bandung - Dj Seksi, Dinar Candy belakangan ini tengah menjadi kontroversi di media sosial (medsos). Lantaran Dirinya diduga melakukan perselingkuhan dengan Ko Apex suami sah Ayu Soraya. Tidak sampai di situ, bahkan Ayu Soraya mengaku Dinar telah menikah dengan suaminya secara siri pada September lalu. 

“Sudah sejak 21 September, kami (Ayu Soraya dan Ko Apex) sudah nggak satu rumah. Alasannya ya karena suami kan sudah mengaku sudah nikah siri (dengan Dinar Candy)," ungkap Ayu Soraya dalam press conference yang digelar di Tebet awal bulan ini. 

Ramainya pemberitaan terkait dirinya dengan Ko Apex, membuat Dj seksi ini meradang. Dinar dengan tegas meminta Ayu Soraya untuk membuktikan tuduhannya itu. 

“Soal tuduhan pernikahan siri ada enggak suratnya, ada enggak buktinya? Itu sih yang mau kita tanyakan dari lawyer kita juga kayak gitu,”kata dia mengutip tayangan YouTube.

Dinar mengaku, jika pemberitaan perselingkuhan dengan Ko Apex berdampak negatif terhadap dirinya.  

“Nama aku hancur nih, apalagi aku lagi banyak show ini bahaya loh,” sambungnya.

Akibat pemberitaan tersebut, Dinar mengaku sempat mendapatkan kecaman keras dari emak-emak saat ingin menghadiri acara di Cirebon. 

“Kayak aku aja kemarin lagi show di Cirebon di DM DM-in kayak misalkan si tempat show-nya itu di DM emak-emak,” ujarnya. 

Dinar Candy

Photo :
  • Istimewa

Menurut pengakuan Dinar, para emak-emak tersebut menghujat dirinya sebagai pelakor. Tidak hanya itu, bahkan mereka meminta untuk tidak mengundangnya.

 “Intinya bilang gini 'kamu kok mau sih ngundang Dinar, Dinarkan pelakor jangan dong ngundang Dinar' sampai segitunya,” ungkapnya. 

Lebih jauh, Dinar menyatakan isu miring tersebut tidak terlalu berpengaruh terhadap pekerjaannya. Lantaran keseharian kerjanya sebagai DJ di acara party. 

"Cuma memang kalau di marketnya aku di dunia per-djan itu tidak ngaruh sama sekali," katanya.

ko apex, dinar candy dan ayu soraya

Photo :
  • intipseleb

Sebelumnya, Ayu membeberkan sang suami telah melakukan pernikahan siri dengan Dinar Candy pada 21 September lalu. Namun, pernikahan siri tersebut dilakukan tanpa sepengetahuan Ayu Soraya sebagai istri sah saat itu, lantaran dirinya tengah berada di Thailand. 

“Suami mengaku bahwa dia nggak bisa ninggalin si DC (Dinar Candy), karena dia mau tanggung jawab karena sudah nikahin. Suami aku sih ngomong sama keluarga katanya awal bulan delapan (Agustus). Waktu itu aku lagi di Thailand. Dan sampai saat ini aku masih berstatus istri sah," tambahnya. 

Setelah Ayu Soraya mengetahui kabar pernikahan siri itu, hingga kini Ko Apex belum meminta izin kepada sang istri.