Profesi dan Agama Tiko Aryawardhana, Sosok yang Akan Menikahi Bunga Citra Lestari

Tiko Aryawardhana, Sosok yang akan menikahi BCL
Tiko Aryawardhana, Sosok yang akan menikahi BCL
Sumber :
  • Viva.co.id

Satu Almamater

Meskipun jarang tampil di media, kebersamaan penyanyi tersebut dengan Tiko sering kali terlihat dalam beberapa kesempatan. Yang menarik, Tiko dan BCL diketahui pernah kuliah di kampus yang sama. Tiko adalah lulusan Jurusan Ekonomi di Universitas Trisakti

Sementara itu, BCL tidak menyelesaikan pendidikan S1 di universitas tersebut. Dugaan muncul bahwa Tiko dan BCL kemungkinan kenal karena mereka kuliah di tempat yang sama. 

Duda Tiga Anak

Berdasarkan berbagai sumber, calon suami penyanyi kelahiran tahun 1983 ini adalah seorang duda. Keduanya pernah menikah sebelumnya. Perbedaannya, pernikahan Tiko berakhir dengan perceraian. 

BCL dan Tiko Pradipta

BCL dan Tiko Pradipta

Photo :
  • istimewa

Perceraian antara Tiko dan mantan istrinya, Arina Winarto, terjadi pada tahun 2021. Dari pernikahan tersebut, Tiko diketahui memiliki tiga anak perempuan yang saat ini tinggal bersama mantan istrinya.