Baim Wong Urungkan Niat Patenkan HAKI Citayam Fashion Week

Baim Wong berikan klarifikasi Citayam Fashion Week
Sumber :
  • Istimewa

"HAKI itu belum ada yang punya, kita bikin saja HAKI-nya sesimple itu. Bukan kita ambisius mengambil Citayam Fashion Week, awalnya dari situ," ujarnya.

Baim Wong mengaku, ia sudah bicara langsung kepada empat bocah Bojong Gede yang viral, yakni Bonge, Roy, Kurma, dan Jeje, meski Jeje tak bisa ditemui karena sakit. Baim Wong menjelaskan, dirinya membuat acara tersebut justru untuk mereka.

"Cuma saya bilang, ketika kalian masuk ke sini juga sebenarnya Citayam Fashion Week itu juga membantu kalian. Cuma takutnya ada kesenjangan dengan yang lain. Gimana kalau dari sini ada hasil karena kan ini pakai uang saya dulu, saya bilang kita buat bangun Citayam," papar Baim Wong.

"Saya agak kenanya ketika berita ini ada, walau mereka belum bertanya ke saya dengan opini masing-masing. Saya lumayan agak sedih juga dalam hati padahal kita niatnya nggak ke situ, gak ambil hak orang," lanjutnya.

Baim Wong mengaku, niatnya baik, hanya karena ingin memberikan penghasilan lebih bagi penggagas Citayam Fashion Week.

"Kita mau kasih sumbangsih ini ke Citayam, tapi akhirnya malah jadi seperti ini, saya pun jadi ngerasa, oh ternyata jadi begini ya," ungkapnya.

Melihat banyak opini berkembang soal dirinya mendaftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI, Baim Wong akhirnya memilih untuk mengurungkan niat tersebut.