Dijodohkan dengan Boy William, Sarwendah Angkat Bicara

Sarwendah
Sumber :
  • intipseleb

VIVA Bandung – Mantan istri Ruben Onsu, Sarwendah akhirnya angkat bicara terkait isu bahwa dirinya dijodohkan dengan Boy William

Sarwendah mengungkapkan rasa risihnya terhadap isu perjodohan yang terus berulang tersebut

"Aku tuh syuting sama siapa saja selalu dijodohin mulu. Beneran heran deh aku," kata Sarwendah di salah satu tayangan Youtube.

Ia mengaku merasa risih ketika setiap kali berkolaborasi dengan pria, selalu ada saja netizen yang menjodohkannya.

Meski begitu, Sarwendah menyadari bahwa hal tersebut merupakan konsekuensi dari menjadi seorang publik figur. 

betrand peto putra onsu dan sarwendah

Photo :
  • Viva Grup

"Ini memang risiko yang harus aku hadapi. Aku beruntung digosipkan masih sesama publik figur. Kalau berbeda, tentu aku tidak enak menjelaskannya," ucapnya.

Lebih lanjut, Sarwendah menjelaskan bahwa kedekatannya dengan Boy William semata-mata karena urusan pekerjaan. Boy William sedang belajar membuat konten live TikTok, dan Sarwendah dengan senang hati membantunya.

 "Aku berteman sama dia karena mau belajar main TikTok untuk live, dan itu wajar karena sesama teman saling membantu. Pemikiran kita berdua itu sudah sama-sama mencari uang," tegasnya.