Daftar 6 Stadion untuk Piala Dunia U-20 Tahun 2023
- ANTARA
BANDUNG- Sebanyak enam stadion rencananya akan digunakan untuk perhelatan kompetisi bergengsi cabang olahraga sepakbola Piala Dunia U-20 Tahun 2023.
Enam stadion tersebut diantaranya adalah, Stadion Jakabaring (Palembang), Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar, Bali)
Dilansir dari situs Kemenpora Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali mengatakan bahwa semua kegiatan yang terkait penyelenggaraan FIFA World Cup U-20 atau Piala Dunia U-20 tahun 2023 di Indonesia dibawah panduan federasi sepakbola dunia atau FIFA. Salah satunya terkait dengan aturan penonton di stadion.
Menpora Amali memastikan bahwa aturan terkait penonton pada gelaran sepakbola U-20 tersebut FIFA akan menerapkan aturan yang super ketat.
"Semua kegiatan itu langsung dikomandani oleh FIFA, sama seperti Piala Dunia (tim senior di Qatar) beberapa hari yang lalu, itu FIFA langung yang menjadi komandan dan kita melaksanakan seluruh instruksi yang telah digariskan oleh FIFA," kata Menpora Amali saat menjadi narasumber dalam program Inews Sore, Inews TV, Rabu (21/12).
"Tentang penonton, tentang suporter itu pengaturannya sangat ketat. Apalagi sekarang kita di internal sudah ada Peraturan Polri," tambahnya.
Menpora Amali menjelaskan, aturan yang tertuang dalam Peraturan Kepolisian Nomor 10 Tahun 2022 tersebut akan diuji coba terlebih dahulu pada ajang Piala AFF 2022 dalam laga yang mempertemukan Indoensia vs Kamboja di stadion Gelora Bung Karno Jakarta, Jumat (23/12) lusa.