Nil Maizar Siapkan Taktik Jitu Taklukan Persebaya
- twitter@persikfckediri
BANDUNG - Prediksi pertandingan Persebaya vs Dewa United di laga lanjutan Liga 1 2022 yang akan berlangsung di Stadion Manahan Solo pada Sabtu, 24 Desember 2022.
Walau dalam beberapa laga terakhir Dewa United mengalami paceklik kemenangan. Pelatih Dewa United, Nil Maizar tetap optimistis bisa mengalahkan Persebaya.
Keyakinannya didukung persiapan tim yang sudah cukup menghadapi pertandingan melawan tim berjuluk Bajul Ijo itu.
“Hadapi Persebaya, ini pertandingan luar biasa karena penutup putaran pertama. Secara fisik, taktik, dan mental sudah kami siapkan. Semoga besok kami bisa memenangkan laga,” kata Nil Maizar dilansir dari ligaindonesiabaru.com pada Sabtu, 24 Desember 2022.
Nil Maizar juga tidak mau tekanan yang diberikan kepada tim karena selalu gagal meraih kemenangan sepanjang kompetisi dilanjutkan dengan sistem bubble.