Dikalahkan Timnas Indonesia, Asnawi Berhasil Bungkam Mulut Besar Pemain dan Pelatih Vietnam

Timnas Indonesia merayakan gol ke gawang Vietnam.
Sumber :
  • Viva.co.id

Tidak hanya pemain, pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier juga sebelumnya tidak pernah menganggap berarti kekuatan Timnas Indonesia.

Hal itu lantaran timnya sempat membuat kewalahan Jepang dengan skor 2-4 di pertandingan sebelumnya.

"Saya senang dengan pertandingan hari ini. Kalau dilihat dari peringkat (FIFA) dan performa terkini, Jepang adalah raksasa yang harus kami hadapi," ucapnya.

"Hari ini (kemarin) Vietnam mencetak dua gol. Jadi, saya merasa kalah 4-2 lebih beruntung dibanding 2-0. Setelah pertandingan ini, kami masih bertujuan untuk lolos dari grup, menjadi peringkat ketiga atau lebih bagus, peringkat kedua," tutupnya.