Permainan Apik Timnas Indonesia U-23 Jadi Sorotan Media Eropa, Sebut Sebagai "Tim Pengacau"

Duel Timnas Indonesia U-23 vs Qatar.
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Bandung - Permainan apik Timnas Indonesia U-23 Jadi perbincangan hangat hingga ke Benua Eropa.

Salah satu media asal Perancis memberitakan khusus Timnas Indonesia U-23 saat tampil di Piala Asia 2023.

Sorotan tersebut terjadi saat penampilan apik Garuda Muda ketika mengalahkan Australia dengan skor 1-0 dan Yordania 4-1.

Kemenangan tersebut sekaligus jadi catatan sejarah bagi Indonesia untuk pertama kalinya tampil di Piala Asia U-23 dan langsung lolos ke babak 8 besar.

Kini, Rizky Ridho dan kawan-kawan akan kembali bertanding melawan raksasa Asia, Korea Selatan.

Duel keduanya dijadwalkan digelar di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Jumat (26/4/2024) pukul 00.30 WIB. 

Sontak kemenangan tak terduga dari Timnas Indonesia tersebut menjadi perbincangan hangat media asal Perancis yaitu  Lucarne-opposee.

Bahkan, mereka menjuluki Indonesia U-23 sebagai "Tim Pengacau". 

“Indonesia punya kekuatan yang merusak dan mengacau. Mereka punya pengalaman yang bagus karena banyaknya pemain senior yang membela tim U-23. Ada nama-nama seperti Ernando Ari, Rizky Ridho, Justin Hubner, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, dan Rafael Struick jadi andalan,” tulis media Prancis, Lucarne-Oposse dikutip Kamis 25 April 2024.

Lucarne-opposee dalam laporannya, menyebut jika Pelatih Shin Tae-yong berhasil memberikan cara melatih terbaik bagi Timnas Indonesia.