Pijar Mahir Dukung Pemerintah Tingkatkan Literasi Digital Bagi ASN
- Istimewa
BANDUNG – Pijar Mahir, aplikasi pembelajaran daring milik PT Telkom, mendukung target peningkatan literasi digital, khususnya untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) pada pemerintah pusat dan daerah guna mencapai Indonesia negara ekonomi terbesar ke-4 Tahun 2050.
Head of Digital Vertical Ecosystem Education PT Telkom Indonesia Sri Safitri mengatakan, dukungan diberikan dengan turut serta dalam ekpos layanan dan kinerja pada West Java Digital Services International Festival 2022 di Sumedang, 22-23 Desember 2023.
Di Kabupaten Sumedang saja, terdapat kisaran 10 ribu ASN sebagai calon potensial pengguna Pijar Mahir. Belum dengan ASN (tetap dan kontrak) pada 416 kabupaten, 98 kota, 7.094 kecamatan, 8.506 kelurahan, dan 74.961 desa lainnya di seluruh Indonesia.
"Kami siap menciptakan peningkatan kompetensi digital bagi 4,34 juta ASN se-Indonesia agar skill literasi digital-nya terus naik, sehingga bisa mencapai target pemerintah tahun 2050 menjadikan Indonesia negara ekonomi terbesar ke-empat dunia," katanya di Sumedang, Kamis (22/12/2022).
Turut hadir selain dirinya dalam acara itu adalah Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Azwar Anas, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, ratusan bupati dan walikota lainnya, serta tamu undangan.
Platform pendidikan daring tersebut sedikitnya telah eksis cukup lama di Indonesia, yang selain memandu masyarakat Indonesia untuk berbagai kemahiran konvensional/digital, juga menyediakan sertifikasi secara online.
Melalui Pijar Mahir, para pencari sertifikasi, pencari kerja, institusi pelatihan, dan komunitas profesi dunia profesional dapat berinteraksi secara mudah melalui satu platform. Di dalamnya tersedia rangkaian metode pembelajaran lengkap mulai dari pre test, pembelajaran melalui video, post test, hingga webinar.