Ini Ciri-ciri Lailatul Qadar, Lengkap dengan Doanya
Minggu, 10 April 2022 - 10:51 WIB
Sumber :
- Pixabay
3. Cahaya Matahari redup
Terdapat satu hadits yang mengisyaratkan ciri malam Qadar datang ketika cahaya matahari redup atau tak bersinar cerah keesokannya. Dari Ubay bin Ka’ab RA, Rasulullah SAW bersabda:
“Keesokan hari malam Qadar matahari terbit hingga tinggi tanpa sinar bak nampan,” (HR. Muslim)
4. Bulan tampak separuh bulatan
Ada juga yang menyebutkan bahwa malam itu bulan tampak separuh bulatan, sebagaimana hadits berikut menjelaskan:
Abu Hurairah RA berkata, ”Kami pernah berdiskusi tentang lailatul Qadar di sisi Rasulullah SAW, beliau berkata, “Siapakah dari kalian yang masih ingat tatkala bulan muncul, yang berukuran separuh nampan,” (HR. Muslim)