Bisnis Kekinian di Bulan Ramadhan, Banyak Peminat dan Raup Untung Besar

ilustrasi minuman sehat sajian lebaran
Sumber :
  • alodokter.com

VIVA Bandung Minuman jus bukan hanya menyegarkan tapi juga kaya vitamin, mineral, dan antioksidan. Tak heran, bisnis jus menjadi pilihan tepat bagi mereka yang ingin memiliki usaha yang menyehatkan dan menguntungkan.

Di antara ramainya usaha minuman kekinian tersebut, bisnis jus buah tetap mendapatkan tempat di hati masyarakatnya sendiri. Hal tersebut, dikarenakan minuman jus buah masih merupakan minuman sehat yang paling digemari oleh banyak orang. 

Resep Es Jeruk Kelapa Minuman Khas Nusantara

Photo :
  • Viva Group

Salah satu usaha jus kekinian yang selalu ramai dikunjungi pembeli adalah Master Jus. Master Jus menawarkan produk minuman jus dengan kemasan yang modern.

Tidak mengherankan, selama bulan suci Ramadhan ini, minuman jus dari Master Jus sangat diminati oleh konsumen yang ingin menikmati sensasi minum jus kekinian saat berbuka puasa. 

Sherly Lenden, Chief Marketing Officer Master Jus, mengungkapkan bahwa Ramadhan tahun ini merupakan berkah bagi Master Jus karena selalu ramai dengan pembeli setia. 

"Cabang Kelapa Gading dan Pulo Gebang Alhamdulilah ramai customer terus mas," kata Sherly Lenden, Sabtu (23/3) dikutip VIVA.co.id.