Mudah Banget, Begini Cara Mendapatkan Saldo Gratis dari Reels Instagram

Reel Instagram
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA BandungReels Instagram saat ini bisa menghasilkan uang dengan dengan hanya memposting video yang menarik. Lalu bagaimana caranya? Melansir dari VIVA.co.id yang dirangkum dari akun Youtube Hilman Tutor, Instagram menambahkan fitur monetisasi kreator berhadiah hadiah.

Cara pertama, untuk mendapatkan saldo gratis dari Reels Instagram adalah perbarui atau update aplikasi Instagram terbaru di Play Store atau App Store.

Kemudian, pastikan akun Instagram kalian layak untuk monetisasi dan memenuhi syarat, cara untuk mengetahuinya bisa dicek melalui Dasbor Profesional.

Buka profil bisnis dan klik Dasbor Profesional, selanjutnya gulir ke bawah hingga menemukan fitur hadiah dan klik mulai dan isi formulir.

Jika sudah memenuhi kriteria akan tetapi opsi hadiah belum tersedia, cek secara bertahap.

Setelah langkah pertama sudah berhasil dan sukses, anda harus mengaktifkan bonus dengan mengakses Dasbor profesional.

Klik garis tiga di pojok kanan atas, kemudian pilih fitur dan kontrol kreator dan kemudian pilih hadiah.

Setelah itu pengguna diminta untuk membaca syarat dan ketentuan programnya serta mengisi informasi untuk keperluan paja.

Selanjutnya pilih metode pembayaran dan klik Aktifkan Hadiah dan klik Selesai.

Bonus atau hadiah tersedia bagi kreator yang memenuhi syarat, fitur bonus adalah fitur yang memungkinkan pengguna menghasilkan uang dari pemirsa.

Adapun pengikut dan non-pengikut bisa menunjukkan apresiasi mereka dengan mengirimkan hadiah virtual ke reels kreator.