Stop Keramas Terlalu Sering! Ini Dia Penyebab Utama Rambut Kering

Ilustrasi rambut/wanita
Sumber :
  • Viva.co.id

Bandung, VIVA Impian setiap individu, khususnya kaum wanita, adalah memiliki rambut yang sehat dan berkilau. Namun, mencapai kondisi tersebut tidaklah mudah. 

Salah satu permasalahan yang sering dihadapi adalah rambut kering. Pengertian yang lebih dalam tentang apa yang menyebabkan kondisi rambut menjadi kering sangat penting.

1. Terlalu Sering Mencuci Rambut

Dr. Angel, Chief Operating Officer Derma Express Indonesia, menyoroti bahwa mencuci rambut sebenarnya tidak perlu dilakukan setiap hari.

“Lakukan 2-3 kali seminggu juga sudah cukup ya,” ujar dokter Angel dalam keterangannya, dikutip Selasa 6 Agustus 2024. 

2. Rutin Menggunakan Plat Penata Rambut

Penggunaan alat penata rambut secara rutin seperti hairdryer dan catok rambut juga dapat menjadi penyebab rambut kering. Penggunaan alat-alat tersebut terlalu sering bahkan dapat merusak kualitas rambut.