Galaxy Tab S10 Series Dilengkapi Banyak Fitur AI, Dibanderol 17 Jutaan

Galaxy Tab S10 Series
Sumber :
  • id.pinterest.com

Bandung, VIVASamsung Electronics Co. Ltd. kembali membuktikan diri sebagai pionir inovasi dengan meluncurkan Galaxy Tab S10 Series. Tablet terbaru ini hadir dengan spesifikasi hardware yang mumpuni dan dilengkapi fitur-fitur cerdas.

Galaxy Tab S10 Series

Photo :
  • samsung.com

Fitur unggulan dari Galaxy Tab S10 Series adalah Sketch to Image yang diperoleh dari kecerdasan buatan (AI). Fitur ini mampu mengubah sketsa sederhana menjadi karya visual yang lebih detail dan artistik. Hal ini membuka peluang bagi pengguna untuk mengeksplorasi ide-ide kreatif.

S Pen yang dibundling dengan Galaxy Tab S10 Series menjadi alat utama dalam proses kreatif. Pengalaman menggambar yang natural dikombinasikan dengan layar Dynamic AMOLED 2X berukuran 14,6 inci pada Galaxy Tab S10 Ultra atau 12,4 inci pada Galaxy Tab S10+ menciptakan kanvas digital yang luas dan responsif.

Performa perangkat didukung oleh prosesor MediaTek Dimensity 9300+ yang menjamin kelancaran dalam menjalankan aplikasi grafis berat. Peningkatan signifikan pada CPU GPU dan NPU dibandingkan generasi sebelumnya memungkinkan pemrosesan AI yang lebih cepat.

Bagi pengguna profesional, Galaxy Tab S10 Series menawarkan akses ke aplikasi kreatif terkemuka seperti Clip Studio Paint dan Picsart. Integrasi dengan alat-alat desain AI di Picsart membuka peluang untuk menciptakan konten media sosial yang menarik dengan lebih mudah.