Jangan Keseringan Jajan PSK, Ini Risiko Bahaya Seks Bagi Pria
- istimewa
Penyakit infeksi menular seksual bisa disebabkan oleh adanya interaksi kontak yang terjadi pada alat kelamin, kulit, bahkan dengan ciuman sekalipun.
Hal ini karena saat Anda berhubungan seks dengan PSK, Anda tidak tahu bagaimana kondisi kesehatan para pekerja seks komersial tersebut.
Mungkin saja mereka mengidap penyakit infeksi menular seksual akibat kerap bergonta-ganti pasangan sebelumnya.
Nah, Anda dapat tertular penyakit menular seksual jika salah satu dari PSK tersebut melakukan hubungan intim dengan Anda.
Meski sudah menggunakan kondom sekalipun, Anda tetap memiliki risiko besar untuk tertular penyakit menular seksual.
Adapun beberapa jenis penyakit infeksi menular seksual yang menjadi risiko dan bahaya berhubungan seks dengan PSK adalah sebagai berikut:
1. Klamidia
Klamidia adalah salah satu penyakit menular seksual yang disebabkan oleh infeksi bakteri.