Moms, Field Trip Bisa Tanamkan Hal Ini Pada Anak

Ilustrasi Anak Ketergantungan Internet
Sumber :
  • Pinterest

BANDUNG – Field Trip merupakan studi lapangan yang dilakukan oleh siswa untuk melakukan kegiatan belajar yang terjadi atau dilaksanakan di luar sekolah. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga untuk mengurangi aktivitas anak-anak bermain gadget di rumah. Kegiatan Field Trip ini bisa menjadi sarana murid untuk bermain dan berinteraksi secara intensif dengan murid lainnya.

"Jadi supaya anak-anak tidak bermain gadget, kemudian anak-anak juga berkegiatan yang lebih seru kita ajak main-main," ucap Ketua Yayasan Wensen School Indonesia, Tata kepada wartawan, baru-baru ini.

Pihak Tata turin mengadakan Field Trip. Biasanya dilakukan setiap satu bulan sekali, bahkan satu bulan dua kali. Field Trip ini, kata dia, penting untuk mengenalkan murid kepada dunia luar.

Hal ini seperti terlihat yang baru-baru ini diadakan. Wensen School Indonesia mengadakan Field Trip bersama  selebgram yang juga artis cilik Mazaya Amania ke The Hub Equestrian and Archery.

“Jadi pada hari ini kita memang mengajak teman-teman untuk mengikuti kegiatan Field Trip. Nah kebetulan di hari ini kita kedatangan tamu namanya Mazaya Amaniah, dia selebgram tapi juga memang murid TK B. Jadi kegiatan Field Trip kali ini untuk murid TK A dan TK B. Ini hanya sebagian murid saja," ujarnya.

Tata mengaku para orang tua murid merasa senang dengan kegiatan Field Trip yang diadakan ini, karena murid-murid biasa belajar sambil bermain. 

"Tentu responsnya senang bertemu teman, orang tua juga bertemu sesama orang tua, ngobrol bagaimana ilmu parenting, ngobrol bagaimana orang tua itu membesarkan anak-anak, bagaimana cara belajarnya anak-anak," katanya.