Prabowo Banjir Pujian Usai Tak Injak Karpet Khusus Presiden di KTT G20

Prabowo di KTT G20
Sumber :
  • Istimewa

Lebih lanjut, ia juga memuji sikap Prabowo yang tidak ikut berjalan di atas red carpet. Menurutnya hal tersebut adalah cara Menhan RI itu menhaga adabnya.

"Nah, sekali lagi kita belajar adab dari Prabowo. Beliau bukan presiden. Beliau bukan pemimpin tertinggi negara. Beliau sangat sadar akan kapasitasnya. Sopan santun atau adab, tidak hanya dipertontonkan melalui tutur kata tetapi juga melalui sikap. Tidak hanya di depan banyak orang tetapi juga jika tidak diperhatikan banyak orang."

"Inilah hal-hal yang terkadang kita suka meremehkannya. Tapi tidak untuk Prabowo. Beliau sangat disiplin menjaga adab tersebut," jelasnya.

"Di dalam hati saya, saya hanya bisa berdoa,…kelak, karpet merah itu untuk mu Pak Prabowo…Amiin. Karena sejatinya, pemimpin itu paham akan adab. Paham akan budi pekerti. Paham berbalas budi kebaikan orang. Paham akan kapasitasnya," pungkas akun @bachren.71.

Aksi tersebut tak lepas dari sorotan warganet, dalam kolom komentar pun Prabowo mendapatkan banyak pujian karena sikapnya itu.

"Acara peresmian masjid Solo juga gitu, Bapak Prabowo tak injek karpet merah," tulis akun @studio.nvnmoto.

"He is so humble. Semoga kelak jika Allah menghendaki," tulis @effilia.