Gempa Garut, Warga Diimbau Tetap Tenang Tapi Jangan Lengah

Kondisi terkini Garut usai diguncang gempa
Sumber :
  • tim tvOne/Taufiq Hidayah

Pun, gempa juga terasa di wilayah Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut. Banyak warga tadi yang berteriak memberitahukan adanya getaran gempa.

"Iya tadi abis belanja, banyak yang teriak ada gempa dan memang terasa cukup kuat," ujar salah seorang warga Tarogong, Pepi Prisnayanti, Sabtu 3 Desember 2022.

Selain dari mulut ke mulut, informasi adanya gempa bumi ramai dibicarakan melalui WhatsApp Grup (WAG).

BMKG melaporkan gempa terjadi sekitar pukul 16:49:41 WIB. Dari laporan BMKG, gempa yang mengguncang Garut tak berpotensi tsunami. Gempa dilaporkan memiliki kedalaman 118 kilometer.

"#Gempa (UPDATE) Mag:6.4, 03-Des-22 16:49:41 WIB, Lok:7.51 LS, 107.52 BT (Pusat gempa berada di darat 52 km BaratDaya Kab-Garut), Kedlmn:118 Km Dirasakan (MMI) IV Garut, III Ciamis, III Kalapanunggal, III Sumur, III Tasik, II - III Pamoyanan, II - III Panimbang #BMKG," tulis akun Twitter BMKG, @infoBMKG yang dikutip pada Sabtu, 3 Desember 2022.