Fakta Baru! Di Tubuh Mirna Bukan Hanya Sianida, Tapi Ada Ini Juga Menurut Prof Eddy

Wamenkumham, Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy Hiariej
Sumber :
  • Viva.co.id

"Jadi publik ini disesatkan dengan pembacaan data secara parsial. Kan yang disebutkan hanya 0,2 mg/L, tetapi harus ingat yang dimasukkan ke dalam tubuh itu kan natrium sianida, itu sianida dalam bentuk garam, kalau dalam bentuk gas namanya asam sianida. Sebanyak itu," imbuhnya.

Wayan Mirna Salihin

Photo :
  • VIVA.co.id

Dia juga mengungkapkan bahwa Profesor Budi Sampurna dalam persidangan menyimpulkan bahwa natrium sianida sebagai rangkaian senyawa atau gabungan. Tidak secara terpisah-pisah.

"Jadi yang ditemukan di lambung 0,2 mg/L air plus 950 mg/L air, itu senyawa yang menjadi satu, natrium sianida. Makanya hasil pembacaan Prof Budi Sampurna yang jauh lebih paham dari saya soal kesimpulan apa yang ada di tubuh Mirna, dia menyebutkan bahwa NaCN, dia tidak pisahkan natrium sendiri, sianida sendiri. Dia katakan NaCN sebanyak itu sudah cukup untuk mematikan. Nah yang di publik hanya 0,2 sianida, tidak keseluruhan," pungkasnya.