Erick Thohir Kecam Pelaku Pelecehan Seksual Penumpang Kereta Api
BANDUNG – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengecam tindakan pelaku pelecehan seksual kepada penumpang kereta api yang sempat viral baru-baru ini. Dengan tegas, ia meminta agar kasus tersebut berlanjut ke proses hukum.
"Prihatin kepada korban. Saya mengecam segala bentuk kekerasan, apalagi di transportasi publik seperti kereta api," cuit Erick Thohir dalam akun Twitter resminya @Erickthohir pada Selasa, 21 Juni 2022.
Bahkan, Erick Thohir mendorong agar kasus tersebut dapat diproses secara hukum guna memberikan efek jerap kepada para pelaku kejahatan seksual.
"Saya mendorong kasus ini dilanjutkan ke proses hukum," tegasnya.
Selain itu, Erick Thohir juga meminta kepada pihak PT KAI agar menambah keamanan atau Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska) di setiap gerbong.
"Untuk mencegah, @KAI121 perlu meningkatkan kehadiran Polsuska di gerbong-gerbong," ujarnya.
Sebelumnya, aksi pelecehan seksual tersebut dialami oleh penumpang perempuan di kereta api Argo Lawu relasi Solo Balapan-Gambir pada Minggu, 19 Juni 2022 lalu.
Peristiwa tersebut diceritakan oleh akun @Selasarabu_ dan membagikan video bukti pelecehan tersebut. Dalam video itu terlihat pelaku yang sedang melancarkan aksinya dengan menyentuh bagian tubuh korban yang duduk di sampingnya.
"Awalnya kukira nggak sengaha, eh kok semakin lama makin2. Setiap aku gerak pasti tangannya dipindah, nggak lama balik lagi," cuit @Selasarabu_.
Selain itu, pihak PT KAI juga telah memblacklist pelaku pelecehan penemupang tersebut.
Pelaku masuk daftar hitam orang yang tidak bisa lagi untuk menggunakan jasa transportasi kereta api.