Divonis Melanggar Kode Etik oleh DKPP, Berikut Profil Ketua KPU Hasyim Asy'ari
Senin, 5 Februari 2024 - 15:02 WIB
Sumber :
- Viva.co.id
VIVA Bandung - Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memvonis Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari melanggar kode etik.
Hal itu tak lepas dari penerimaan terhadap pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (cawapres) di pemilu tahun ini.
"Berdasarkan pertimbangan dan kesimpulan disebut di atas, memutuskan, satu, mengabulkan pengaduan para penganut untuk sebagian," kata Ketua DKPP Heddy Lugito saat membacakan putusan di Gedung DKPP, Jakarta, Senin.
Akibat vonis tersebut, kini nama Hasyim Asy'ari tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Berikut VIVA Bandung rangkum profil Ketua KPU Hasyim Asy'ari yang dilansir dari laman VIVA.
Profil