Gus Samsudin Pembuat Video Aliran Sesat Ternyata Pernah Jadi Tukang Rongsokan

Gus Samsudin
Sumber :
  • Istimewa

Bandung – Konten aliran sesat yang memperbolehkan bertukar pasangan belakangan ini menjadi perbincangan publik di media sosial.

Usut punya usut, video itu ternyata dibuat oleh Gus Samsudin dan diunggah di akun YouTube bernama Mbah Den (Sariden).

Dijelaskan dalam video itu, bahwa bertukar pasangan diperbolehkan asalkan suka sama suka. Sontak saja video tersebut viral dan membuat kegaduhan di tengah-tengah masyarakat. 

Diketahui, Gus Samsudin berasal dari Lampung. Ia lahir pada tahun 1989. Ia menimba ilmu pengetahuan di salah satu Pesantren di Kabupaten Cepu, Jawa Tengah.

Meski bukan terlahir dari keturunan Kyai, gelar 'Gus' yang melekat pada dirinya bukan karena keturunan.

Viral Aliran Sesat Bolehkah Tukar Pasangan

Photo :
  • VIVA.co.id

Gelar Gus menurut Samsudin merupakan panggilan akrab masyarakat Jawa. Baginya, gelar 'Gus' memiliki arti positif, yaitu sebagai anak baik.