Serangan Masal Rudal Iran atas Israel Diwarnai Pekikan Takbir Kaum Muslimin

Serangan rudal Iran ke Ibu Kota Israel.
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Bandung - Hujan rudal dan drone Iran yang menargetkan wilayah Israel kini telah menyita perhatian masyarakat di seluruh dunia.

Serangan ini merupakan respon balasan atas serangan Israel ke komplek Konsulat Iran di Damaskus, Suriah awal april 2024 silam.

Gedung Konsulat Iran di Damaskus, Suriah dihancurkan Israel.

Photo :
  • Viva.co.id

Dalam beberapa video yang beredar, serangan tersebut disambut bahagia oleh masyarakat Iran.

Pekikan takbir pun berkumandang di sudut jalanan kota Teheran. 

" Allahu Akbar, Allahu Akbar," teriak sejumlah warga saat serbuan drone dan rudal mengarah ke Israel. 

Masyarakat Iran rayakan serangan rudal ke Israel.

Photo :
  • Viva.co.id