Faktor Penyebab Kemacetan di Bandung, Minimnya Kesadaran Berlalulintas
Jumat, 22 Juli 2022 - 10:32 WIB
Sumber :
- PMJ News
Upaya lain yang dilakukan, yakni menertibkan aktivitas warga di pusat keramaian atau perdagangan.
"Seperti di pasar tradisional telah ditetapkan jam operasi, seperti di Pasar Ujungberung, Cicadas dan Cikutra serta pasar lainnya," papar Asep.
Tak hanya dalam berlalulintas, Asep menuturkan, untuk meminimalisir kemacetan yang terjadi maka harus ada kesadaran dari masyarakatnya sendiri. Jangan berhenti di sembarang tempat dan jangan melanggar rambu lalu lintas.
"Jadi sebenarnya ada banyak solusi untuk diterapkan dalam mengatasi kemacetan di Kota Bandung selain sistem ganjil genap. Kini kembali kesiapan masyarakat yang akan melaksanakannya," pungkasnya.