Disparbud Jabar Gelar Lomba Cerdas Cermat Permuseuman Dan Kebudayaan

Lomba cerdas cermat permuseuman dan kebudayaan
Sumber :
  • Dok. Disparbud Jabar

“Kami mengapresiasi adanya kegiatan ini untuk menyebarluaskan informasi kepada para pelajar lain tentang peninggalan sejarah alam dan budaya Jawa Barat, menumbuhkan jiwa kompetitif, bakat, wawasan, kepercayaan diri, semangat, keberanian, dan kerja sama. Selain itu untuk menanamkan rasa cinta kepada museum dan bangsa Indonesia,” tambahnya.

Selain mewakili Jawa Barat, SMP Al Azhar 31 Bekasi juga mendapatkan piala, piagam, serta uang pembinaan. Sementara itu juara 2 disandang SMP Negeri 2 Kota Bandung, dan juara 3 SMP 16 Kota Cimahi.

“Selamat bagi yang berhasil mengukir prestasi meraih juara dalam lomba ini. Bagi adik-adik yang belum berhasil, jangan berkecil hati. Jadikan itu kemenangan yang tertunda. Mudah-mudahan di masa mendatang bisa mengukir prestasi dan belajar lebih giat lagi,” ucap Kepala UPTD.