Daftar Anggota Brimob yang Dinonaktifkan Buntut Tragedi Kanjuruhan
- Foto AP/Yudha Prabowo
BANDUNG – Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur, Inspektur Jenderal Polisi, Nico Afinta menonaktifkan 9 anggota Brimob yaitu di antaranya menjabat sebagai Komandan Batalyon (Danyon), Komandan Kompi (Danki) dan Komandan Pleton (Danton).
Hal tersebut disampaikan oleh Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo, pada saat konferensi pers di Malang, Jawa Timur. Penonaktifan anggota Brimob tersebut, kata Dedi, sesuai dengan arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
"Kemudian sesuai dengan perintah bapak Kapolri. Kapolda Jatim juga sama melakukan penonaktifan jabatan Danyon, Danki dan Danton Brimob sebanyak 9 orang," kata Dedi saat konferensi pers di Malang, Senin 3 Oktober 2022.
Adapun 9 anggota Brimob tersebut di antaranya yaitu:
-AKBP Agus Waluyo (Danyon)
-AKP Hasdarman (Danki)