Nonton Piala Dunia Basket 2023 Bersama Indra Sjafri, Begini Reaksi Shin Tae-yong

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong
Sumber :
  • Instagram @shintaeyong7777

Dengan digelarnya FIBA World Cup 2023 ini di Indonesia Arena, dia pun berharap cabang sepakbola, mencontoh basket yang memiliki lapangan sendiri. Sehingga menurutnya apa yang terjadi saat ini, tidak memiliki lapangan latihan sendiri tidak terjadi. 

Sementara itu, Indra mengaku FIBA World Cup 2023 ini merupakan pertandingan basket internasional pertama yang dia diikuti dan ditonton bersama Shin Tae-Yong. Setelah melihat paruh pertama laga Kanada melawan Latvia ini, Pelatih Timnas U-23 tersebut malah mengaku banyak belajar dari permainan basket. 

"Pertama, bagaimana mereka menyerang dan bertahan. Coba lihat. Saya pikir butuh energi yang luar biasa. Kalau saja pemain bola bisa seperti ini kan bagus sekali," tuturnya dengan kagum.