Hebi Target Juara Dunia Usai Libas Lawan WBC Asia Continental

Juara WBC Asia Continental, Hebi Merapu
Sumber :
  • istimewa

BANDUNG - Setelah menyabet gelar juara kelas ringan WBC Asia Continental, Hebi Merapu persiapkan langkahnya untuk gelar dunia. Seperti diketahui, XBC Sportech selaku manajemen yang menaungi Hebi menyusun ragam perencanaan untuk karir Hebi dalam dua tahun ke depan. 

Bahkan, untuk akhir tahun  ini CEO XBC Sportech Urgyen Rinchen Sim mengatakan telah menyiapkan rencana besar. "Tahun ini Hebi sudah bertarung dua kali, dengan capaian  sabuk juara WBC Asia Continental. Kami sedang mempersiapkan pertarungan dengan gelar lebih tinggi, sekitar akhir tahun ini," ungkap Sim, seperti dilansir dari viva.co.id, Senin 11 Juli 2022.

Ditambahkan Sim, untuk mencapai target tesebut. Pihaknya terus berdiskusi dengan mitra - mitra strategis untuk menentukan lokasi pertandingan. Hebi mendapatkan gelar juara WBC Asia Continental setelah mengalahkan Pipat Chaiporn di Max MuayThai Stadium, Pattaya, Jumat 8 Juli 2022.

Sesi Latihan Hebi Marapu

Photo :
  • VIVA

Tiga juri Thailand menyatakan menang angka mutlak dari Pipat. Sehingga bila dikalkulasikan, Hebi memiliki rekor 17 kali menang dan satu kali kalah. Pertarungan berlangsung dramatis, saat Pipat terus memancing emosi Hebi dengan aksi menurunkan tangan secara berulang. Baru setelah ring announcer mengumumkan dirinya unggul tipis di akhir ronde keenam, Hebi tampil agresif mencecar lawan di dua ronde terakhir.

Hebi menghajar habis-habisan Pipat di ronde tujuh dan delapan. Beruntung lawannya terselamatkan oleh lonceng, sehingga terhindar dari kekalahan KO. Disinggung tentang kemungkinan untuk melangkah ke jenjang gelar dunia. Hebi mengaku menyerahkan soal itu kepada pihak manajemen. Dia hanya ingin berfokus pada latihan.