4 Wakil Indonesia Mati-matian Demi Juara Singapore Open
- istimewa
BANDUNG - Dari 6 wakil Indonesia yang bertanding di semifinal ajang Singapore Open 2022, empat wakil di antaranya bakal bertarung merebutkan gelar juara.
Seperti dilansir dari viva.co.id, ke empat wakil Indonesia itu yakni 1 pasangan ganda putri, 2 pasangan ganda putra, dan satu tunggal putra.
Pasangan ganda putrri diwakili Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva. Keduanya berhasil melangkah ke puncak final usai menjungkalkan pasangan dari Thailand, Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul.
Kemenangan Apri/Fadia didapat secara dramatis setelah melewati rubber game yang sengit. Dengan memanfaatkan peluang poin-poin kritis di akhir gim ke tiga. Dengan capaian total skor 19-21, 21-13, 21-19.
Di final nanti, wakil ganda putri Indonesia ini akan berduel dengan utusan Cina, Zheng Shuxian/Zheng Yu.
Untuk dua wakil final ganda putra diwakili pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Leo/Daniel lanjut ke babak final usai mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Dengan rubber game 21-9, 21-18,dan 22-20. Sementara Fajar/Rian lolos babak final usai mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isafani. Dengan skor 21-11, 21-7.
Di final nanti, dua pasangan ganda putra Indonesia yang lolos babak final akan bertarung untuk menentukan gelar juara. Mereka yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Wakil terakhir Indonesia dalam babak final yakni, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting. Dia lolos ke final usai mengalahkan juara dunia 2021, Loh Kean Yew (Singapura) dengan skor 21-17, 21-14. Di final nanti, Ginting akan melawan wakil dari Jepang, Kodai Naraoka. (hru)