Atalanta Kokoh Runner Up Serie A Italia

BANDUNG - Gol tunggal Ademola Lookman menjadi penutup kemenangan Atalanta dari Fiorentina di Liga Italia 2022/2023 pada Senin (2/10/2022). Atalanta menang tipis 1-0.
Hasil kemenangan ini membawa Atalanta di peringkat kedua dibawah Napoli sebagai pemimpin klasemen. Meskipun keduanya sama mengantongi 20 poin. Adapun Lafiola atau julukan bagi Fiorentina masih terdampar di peringkat ke-11 Liga Italia musim 2022 - 2023.
Meski secara statistik Lafiola mengungguli di lapangan. Dimana dengan catatan penguasaan bola 63 persen sementara Atalanta 37 persen. Namun Atlanta rupanya lebih mampu bermain efisien.

Serie A
Pada babak pertama, Fiorentina memang terlihat mendominasi permainan. Dengan meningkatkan tekanan yang intens. Sayang upaya penyerangan itu hanya berakhir menjadi peluang. Tanpa ada cetakan gol dari kedua tim.