Laga Maut Kanjuruhan Jadi Bola Liar, Ini Pesan Eks Ketum PSSI
- VIVA
BANDUNG - Insiden maut di Stadion Kanjuruhan Malang yang menewaskan ratusan orang pasca laga sengit Arema FC kontra Persebaya Surabaya berdampak konsekuensi hukum dan menyudutkan berbagai pihak. Salahsatunya, munculnya petisi online #IwanBuleOut.
Mantan Ketua Umum PSSI 2003-2011, Nurdin Halid menilai, seharusnya yang dilakukan PSSI bukan membuat mundur Mochamad Iriawan. Namun yang paling tepat adalah dengan melakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap PSSI itu sendiri.
"Supaya hal ini seperti ini (tragedi di Stadion Kanjuruhan) tidak terjadi lagi ada langkah-langkah yang harus dilakukan oleh Ketua Umum PSSI. Ketua umum juga tidak menginginkan hal itu," ujar Nurdin dalam keterangannya, Sabtu 8 Oktober 2022.
Pertama kata Nurdin yang harus dilakukan pertama kali adalah mengevaluasi seluruh infrastruktur daripada stadion, meregulasi manajemen klub dan kesiapan klub.