Kampung Indah Permatasari, Ini 4 Rekomendasi Objek Wisata di Sulawesi Selatan, Wajib Kesini!
- unggahan Instagram @arie_kriting
Viva Bandung – Indah Permatasari lahir di Ujung Pandang, Sulawesi Selatan. Ternyata, kampung halaman Indah tak jauh dari kampung halaman Arie Kriting yakni Sulawesi Tenggara.
Sulalwesi Selatan merupakan provinsi di semenanjung selatan Sulawesi dengan kota Makassar sebagai ibu kotanya. Soal tempat wisata, Sulawesi Selatan memiliki rekomendasi yang indah lho. Apa saja? Yuk intip rekomendasi tempat wisata Sulawesi Selatan, kampung halaman Indah Permatasari!
1. Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung
Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung atau TN Babul adalah taman nasional yang menjadi kawasan konservasi sejak terbitnya surat keputusan Menteri Kehutanan RI pada 2004. Dengan luas kurang lebih 43 ribu hektar, TN Babul terdiri dari tiga kabupaten yakni Maros, Pangkep dan Bone di Sulawest Selatan.
TN Babul terkenal dengan keindahan gua-gua batu kapurnya dan air terjun Bantimurung yang spektakuler. Tempat ini juga menjadi habitat beragam spesies kupu-kupu dan burung langka.
2. Kota Tua Makassar
Bukan hanya Jakarta yang punya Kota Tua, Makassar juga punya. Kota Tua Makassar memiliki ngunan-bangunan bersejarah seperti Benteng Rotterdam, benteng kuno peninggalan kolonial Belanda. Kamu yang menyukai wisata sejarah cocok banget ke sini.