Jadi Andalan Wisata Berkemah, Intip Keindahan Buper Ciputri Bogor

Wisata berkemah Buper Ciputri Bogor
Sumber :
  • Istimewa

BANDUNG – Bagi setiap orang berwisata di alam terbuka memamg menyenangkan, apa lagi jika menginap atau berkemah, di Jawa Barat terdapat beberapa tempat menarik untuk wisata berkemah.

Selain untuk menikmati pemandangan alam, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas ketika berkemah di tempat-tempat ini

Melansir unggahan instragram @smilling.westjava berikut ini rekomendasi tempat wisata berkemah di Jawa Barat.

Buper Ciputri Bogor

Zona Ciputri merupakan salah satu zona untuk berkemah yang berada di Highland Camp Curug Panjang, namanya terinspirasi dari bumi merupakan Curug Ciputri Tapos-1, Tenjolaya Bogor.

Hal ini karena adanya kesamaan lingkungan fisik pembentuk bumi ini, seperti vegetasi pinus merkusii yang menutupi sebagain besar camping ground dan element air, yakni banyaknya aliran sungai dan air terjun di sekitar Highland Camp, begitupun di bumi curug Ciputri yang berada dipunggungan barat puncak salak-2, kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak.

Disebelah barat daya zona Ciputri terdapat air terjun “ Curug Saimah ” yang aliran airnya mengitari zona Ciputri.

Dan, disekitar bumi wisata eksotis Highland Camp menyebar 4 air terjun yang untuk kepentingan wisata khusus yaitu curug Naga, Curug Barong, Curug Orok dan Curug Priuk, lainnya adalah air terjun yang diperuntukan untuk umum yaitu Curug Panjang dan Curug Bulao yang memiliki air seperti warna bulao.

Seperti halnya dengan Highland camp, bumi tegak Curug Ciputri merupakan surganya air terjun yang berada di punggungan sebelah barat daya puncak gunung Salak 2.

Di camping ground Curug Ciputri terdapat 27 air terjun yang menyebar di sepanjang aliran sungai Ciampea, Cinangneng, Padalarang dan Cisalada yang diketahui, dan 4 air terjun populer yang kerap di kunjungi para pekemping ketika berkemah di bumi yang lokasinya berada di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak.

Empat air terjun ini ada yaitu Curug Padalarang, Curug Ciputri, Lewi Goong, dan beberapa air terjun lainnya yang dapat dijelajahi dengan kekhususan dalam percobaanannya. (Irv)