Pengisian Daya Penuh 44 Menit POCO M6 Pro Ternyata Pakai Turbo 67W

Poco M6 Pro
Sumber :
  • mi.co.id

VIVABandung – Salah satu fitur yang turut mendukung produktivitas POCO M6 Pro adalah kemampuan pengisian daya yang sangat cepat.

Punya Budget Rp2 Jutaan? Ini 5 HP Xiaomi Eks Flagship Paling Worth It!

Smartphone ini hadir dengan dukungan teknologi pengisian daya turbo 67W, yang merupakan yang pertama kali hadir di seri POCO M.

Dengan kecepatan pengisian daya turbo 67W, pengguna dapat mengisi penuh baterai berkapasitas 5.000mAh POCO M6 Pro hanya dalam waktu singkat 44 menit.

Vivo X200 Pro Hadirkan Live Translation Saat Telepon ke Luar Negeri

Ini artinya, pengguna tidak perlu menunggu lama saat smartphone kehabisan daya. Cukup beberapa menit pengisian, Anda sudah bisa kembali beraktivitas tanpa khawatir.

Teknologi pengisian daya turbo 67W pada POCO M6 Pro didukung oleh Mesin Pengisian Daya Pintar. Fitur ini bertugas mengoptimalkan proses pengisian daya untuk memaksimalkan efisiensi dan masa pakai baterai dalam jangka panjang.

Desain Premium Vivo X200 Pro Hadir Dengan 3 Pilihan Warna Mewah

Mesin Pengisian Daya Pintar akan menyesuaikan parameter pengisian secara dinamis berdasarkan kondisi baterai saat itu. Hal ini memastikan baterai terisi penuh dengan aman dan efisien, tanpa risiko over-charging yang dapat merusak komponen.

Selain kecepatan pengisian yang mengesankan, POCO M6 Pro juga dibekali dengan kapasitas baterai jumbo 5.000mAh.

Halaman Selanjutnya
img_title