Daftar Bansos 2025 Kini Bisa Lewat Aplikasi Ponsel, Begini Caranya!

Dana bantuan sosial dari pemerintah
Sumber :
  • id.pinterest.com

VIVABandung – Pemerintah meluncurkan terobosan baru dalam pendaftaran bantuan sosial tahun 2025. Masyarakat kini bisa mendaftar sebagai calon penerima bantuan melalui aplikasi Cek Bansos yang bisa diunduh di ponsel pintar.

Bantuan Listrik Setengah Harga Siap Dinikmati 80 Juta Pelanggan PLN

Aplikasi Cek Bansos tersedia gratis di Google Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iPhone. Setelah mengunduh masyarakat bisa langsung membuat akun baru untuk memulai proses pendaftaran.

Proses pendaftaran dimulai dengan mengisi data diri secara lengkap. Calon penerima harus menyiapkan dokumen seperti KTP dan Kartu Keluarga. Data yang dimasukkan harus sesuai dengan dokumen kependudukan yang dimiliki.

Cara termudah Dapatkan Saldo DANA Gratis 500.000 Sabtu 28 Desember 2024

Keamanan data menjadi prioritas dalam aplikasi ini. Setiap pengguna wajib membuat password yang kuat dan memasukkan alamat email aktif. Verifikasi email diperlukan untuk mengaktifkan akun yang sudah dibuat.

Tahap berikutnya adalah verifikasi identitas melalui swafoto bersama KTP. Langkah ini penting untuk memastikan bahwa pendaftar adalah orang yang sama dengan pemilik KTP. Foto harus jelas dan menampilkan wajah serta KTP secara utuh.

Cara Klaim Saldo DANA 165.000 Langsung Cair Ke Dompet Elektronik

Setelah akun terverifikasi pengguna bisa mengajukan usulan bantuan. Sistem akan mencocokkan data yang dimasukkan dengan database kependudukan. Proses ini membutuhkan waktu untuk verifikasi sistem.

Status pengajuan bisa dipantau langsung melalui aplikasi. Pengguna akan mendapat notifikasi jika ada pembaruan status atau informasi tambahan yang diperlukan. Aplikasi juga dilengkapi fitur chat untuk berkomunikasi dengan petugas.

Halaman Selanjutnya
img_title