Hari Ini Maia Estianty Dioperasi, Al Minta Doa ke Warganet

Al Ghazali dan Maia Estianty
Sumber :
  • Instagram

BANDUNG - Maia Estianty dikabarkan akan melakukan operasi pengangkatan batu empedu pada hari ini jumat 22 April 2022.

Pernah Ngaku Orang Kaya, Ternyata Ini Potret Rumah Denise Chariesta

Kabar tersebut diketahui dari postingan sang putra sulung, Al Ghazali di akun Instagram pribadi miliknya. Al mengabadikan potret dirinya yang sedang menciumi pipi sang bunda, Maia Estianty.

Tak hanya itu, Al Ghazali juga membeberkan bagaimana kondisi sang bunda tercinta tersebut saat ini. 

Anak Pinkan Mambo Sebut Pernikahan Ibunya Bukan Settingan: Murni

“Bunda besok mau operasi batu empedu..,” ujar Al Ghazali dalam postingan Instagramnya dilansir Bandung.viva.co.id pada Kamis, 21 April 2022.

Al juga meminta doa pada seluruh pihak agar operasi yang dilaksanakan pada hari ini bisa bejalan dengan lancar tanpa ada gangguan. 

Deretan Fakta Pernikahan BCL dengan Tiko Aryawardhana di Amankila Bali

“doain semoga lancar ya,” imbuhnya.

Diketahui, Maia Estianty belakang ini dikabarkan kurang sehat. bahkan dirinya pernah mendadak dilarikan ke rumah sakit akibat kambuh pada bagian GERD. 

Hal tersebut membuat sang putra bungsu, Dul Jaelani langsung berinisiatif mendatangi Maia dan menemaninya selama pengecekan.

“Mamaknya tumbang, dianter ke IGD ama anak bontot tengah malem… So sweet….. @duljaelani … Love you Pertama kali kena GERD… ampun deh.. sakitnya…,” tulis Maia kala itu.

Usai mengunggahnya, putra keduanya bersama Ahmad Dhani, El Rumi langsung menanyai kabar sang bunda dan curiga hal ini akibat diet yang dilakukan Maia Estianty.

“Yaampun kenapa bunda?? Gerd karena diett??? Jangan terlalu diforsir dietnya bundaa nanti kyk aku waktu ituu… lekas sembuh bundakuu,” ucap El penuh perhatian.

Sementara itu, doa dan dukungan pun berdatangan kepada Maia Estianty dari rekan artis maupun warganet agar operasi yang dijalani lancar.

“Get well soon tante,' ujar Giorgino Abraham.

”Bismillah lancar bun, sehatttt,” sahut Tata Janeeta.

”Aamiinnn lancar sehat selalu bunda Maia,' timpal warganet. (fer)