Rendy Kjaernett Kesal Syahnaz Tak Minta Maaf Kepada Lady Nayoan

Rendy Kjaernett Kesal Syahnaz Tak Minta Maaf Kepada Lady Nayoan
Sumber :
  • Intipseleb

VIVA Bandung – Skandal perselingkuhan yang akhirnya terungkap berujung sakit hati. Setelah perselingkuhannya diungkap oleh Lady Nayoan yang kemudian dikonfirmasi oleh Rendy Kjaernett.

3 Game Viral Penghasil Saldo DANA Gratis, Bisa Cuan Rp775 Ribu

Setelah dibongkar Lady Nayoan dan diakui Rendy Kjaernett, skandal perselingkuhan Syahnaz Sadiqah akhirnya mendapat klarifikasi.

Klarifikasi ini disampaikan Syahnaz didampingi suaminya, Jeje Govinda.

Bisa Hilangkan Jenuh, Ini Daftar Game Seru Penghasil Saldo DANA Gratis

Melalui video singkat yang diunggah di kanal YouTube miliknya, Syahnaz Sadiqah menyampaikan penyesalan atas kejadian tersebut. Ia juga mengungkit sikapnya yang ternyata tidak mensyukuri apa yang sudah dimilikinya, yakni suami yang baik seperti Jeje Govinda.

"Aku menyesal pasti banget, menyesal banget dengan apa yang udah terjadi semuanya. Mungkin aku kemarin-kemarin kurang bisa menghargai, kurang bisa bersyukur. Aku udah dikasih keluarga yang baik, dikasih suami yang baik banget kayak kamu," ujar Syahnaz Sadiqah, dilansir pada Rabu 12 Juli 2023.

Fufufafa Saat Ini Menjadi Kata Baru Internet yang Banyak Dicari Artinya

Sayangnya, klarifikasi Syahnaz Sadiqah tersebut tampaknya lama ditanggapi Rendy Kjaernett.

Menurut Rendy, ada bagian yang masih kurang dan justru malah buat geram karena Syahnaz tidak melakukannya.

Dari akun TikTok @elfigashippp, Rendy Kjaernett menyampaikan kekesalannya atas sikap Syahnaz Sadiqah yang tidak meminta maaf kepada Lady Nayoan. Padahal Lady Nayoan adalah istri dari pria yang berselingkuh dengannya.

"Perlu (minta maaf ke Lady Nayoan), karena kan yang ngelakuin bukan cuma gue," ujar Rendy Kjaernett.

Rendy pun menegaskan bahwa seharusnya Syahnaz meminta maaf kepada sang istri. Sejak awal perselingkuhan tak hanya dilakukan oleh Rendy Kjaernett tapi juga oleh Syahnaz Sadiqah sebagai pihak wanita.

"Due nggak perlu sebut lah ya. Ya harus (minta maaf). Siapa aja pelakunya?" tambah Rendy Kjaernett yang tampak tak puas.