Pihak Miss Universe Indonesia Buka Suara Tanggapi Ramainya Dugaan Pelecehan Seksual

Miss Universe Indonesia
Sumber :

Viva Bandung – Poppy Capella, National Director Miss Universe Indonesia, belum memberikan tanggapan resmi mengenai dugaan adanya pelecehan yang saat ini ramai dibicarakan. Namun dirinya membuat pernyataan lain.

Miris! Petugas Damkar Jakarta Timur yang Cabuli Anak Kandung Sendiri, Kini Resmi Ditahan

"Saya ingin mengungkapkan rasa terima kasih saya yang tulus kepada semua orang yang telah meluangkan waktu sejenak untuk menyampaikan pandangan mereka. Perasaan, dan perspektif bersama kita," ungkap Poppy Capell, dikutip dari unggahan di akun Instagram resmi Miss Universe Indonesia, Selasa, 8 Agustus 2023.

"Komentar Anda bukan sekadar kata-kata, itu adalah kekuatan kuat yang mendorong tekad kita," lanjutnya.

Rektor Nonaktif UP Bantah Tudingan Lakukan Pelecehan Seksual, Begini Klarifikasinya

Seperti diketahui bahwa salah satu finalis Miss Universe Indonesia 2023 mendatangi markas Polda Metro Jaya untuk membuat laporan mengenai dugaan pelecehan seksual dalam ajang tersebut.

Isu itu mencuat ketika finalis Miss Universe Indonesia diminta untuk melakukan foto telanjang ketika pemeriksaan tubuh dalam acara itu. Korban yang merasa dilecehkan didampingi oleh kuasa hukumnya, Mellisa Anggraeni.

Korban Pelecehan Rektor Nonaktif Kampus UP, Ungkap Kronologi dan Alasannya Baru Melapor

"Melakukan pelaporan terhadap dugaan adanya pelecehan yang dilakukan oleh MUID," ujar dia kepada wartawan, Senin 7 Agustus 2023, dilansir berita viva sebelumnya.

Mellisa memaparkan lebih lanjut, bahwa dugaan pelecehan itu diadukan oleh beberapa korban. Namun dirinya tidak bisa menjelaskan secara pasti bentuk pelecehannya seperti apa.

Halaman Selanjutnya
img_title