Baim Wong Sebut CFW Milik Kalian Netizen: Tapi Daftar Pakai PT Sendiri
- unggahan Instagram @baimwong
Bandung – Baim Wong sempat trending topik di media sosial soal perusahannya, PT Tiger Wong Entertaiment daftarkan Citayam Fashion Week sebagai brand Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) di Kemenkumham. Sontak netizen langsung menyerbu Baim Wong dengan berbagai respon yang diberikan kepada Baim Wong dan istrinya, Paula Verhoeven.
Baru-baru ini Baim Wong akhirnya buka suara terkait daftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI ke Kemenkumham melalui akun Instagram @baimwong, menuliskan caption, "Selalu Sayang Kalian Semua. Jangan Lelah Untuk Berbagi #CFW milik kalian".
Warganet pun lansung banyak memberikan komentar di postingannya. Salah satunya, netizen yang mempertanyakan keuntungan dari mendaftarkan dengan nama perusahaan milik Baim Wong, PT Tiger Wong Entertaiment untuk masyarakat luas.
“Tapi daftarin haki nya pake pt nya sendiri wkwkwkw,” komentar netizen.
“Sedih banget sih udah gini pun masih mau ngebodohin masyarakat luas, gausah bawa2 nama "milik kita" "milik indonesia" lah mas kalo profitnya masih masuk ke perusahaan anda, netizen skrg udh gak sebodoh itu kok untuk tau mana yg betulan mau bantu (bisa memberi pembinaan atau jadi sponsor dll) sama yg mana yg MAU AMBIL KEUNTUNGAN,” ujar netizen
Komentar dari kalangan artis, Ayu Dewi ikut berpendapat dengan apa yang dihadapi Baim Wong.