Kuasa Hukum Ungkap Dewi Perssik: Tidak Minta Harta dan Pisah Baik-Baik
- unggahan Instagram @anggawijaya88
"Sudah resmi bercerai. Tetapi masih ada agenda ikrarnya (pembacaan talak dari Angga Wijaya)," ungkap Emi Wiranto.
Sebelumnya, sidang digelar Dewi Perssik mengaku tidak merasa tegang, dikarenakan mengingatkan ini merupakan perceraian ketiga kalinya yang harus dihadapinya dan berharap semua proses berjalan dengan lancar.
Dewi Perssik dan Angga Wijaya pun sudah pisah rumah dan kurang lebih satu bulan tidak lagi bertemu. Namun, setelah lama tidak bertemu, Dewi mengaku siap untuk bertemu lagi dengan Angga di ruang sidang.
Seperti yang diketahui, Dewi Perssik dan Angga Wijaya dalam sidang perdana perceraian digelar pada Senin, 4 Juli 2022 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Keduanya hadir dalam persidangan tersebut dengan didampingi oleh kuasa hukum.
Informasi tambahan, pernikahan Dewi Perssik dan Angga Wijaya sudah lima tahun menjalin rumah tangga bukanlah waktu yang singkat, maka dari sanalah, Dewi mengaku dalam hati terdalamnya berharap bisa rujuk dengan Angga. Namun sampai saat ini, Dewi Perssik belum buka suara terkait putusan persidangan yang telah resmi bercerai dengan Angga Wijaya.