Verrell Bramasta Sulit Bersatu Soal Perbedaan dengan Natasha Wilona

Verell Bramasta dan Natasha Wilona
Sumber :
  • VIVA/Aiz Budhi

Bandung – Verrell Bramasta dan Natasha Wilona kisah cinta keduanya masih jadi perbincangan dan banyak diingat publik, meskipun hubungan telah kandas beberapa waktu lalu. 

Heboh! Artis Inisial R Diduga Ajak Pria Berhubungan Badan Jelang Pernikahan dan Usai Nikah

Melansir dari Viva.co.id, kabar tersebut nampaknya membuat Verrell Bramasta sudah siap menikahi Natasha dengan adanya syarat. Verrell Bramasta sering dikabarkan dekat dengan beberapa wanita dari Livy Renata hingga Feby Rastanty.

Hal ini disampaikan dalam perbincangan konten video di channel YouTube Boy William dengan adanya pencarian cinta seorang Verrell Bramasta, di antaranya, Livy Renata, Natasha Wilona dan Feby Rastanty.

Babak Baru Misteri Artis Inisial R Diduga Selingkuh Sesama Jenis, Netizen Curigai Sosok Ini

Natasha Wilona dan Verrell Bramasta

Photo :
  • Instagram

“Diantara tiga itu yang mana yang mendekati perasaan?,” tanya Boy Wiliam.

Foto Formal Bareng Tokoh Ini, Raffi Ahmad Diisukan Bakal Maju Pilgub Jateng 2024

“Oh sial, saya fikir ini tentang jawaban dibalik pintu,” jawab Verrell Bramasta.

Tentunya, pertanyaan tersebut membuat, putra sulung Viena Melinda memilih Natasha Wilona namun diketahui hubungan mereka terhalang lantaran perbedaan agama. 

“Jujur saja untuk bersikap adil, yang udah segala macam ya Wilona. Tapi ada perbedaan besar antara kami yang kayak susah diungkapkan,” ungkap Verrell, seperti yang dikutip laman JagoDangdut.

Boy William pun menanyakan ketika Natasha Wilona pindah agama dan jawaban yang akan dilakukan Verrell Bramasta. 

“Seandainya andaikata kalau satu agama hajar nggak?,” tanya Boy William lagi. 

“Tentu saja (mau balikan),” kata Verrell Bramasta. 

"Setelah sama dia kan aku nggak ada pacaran-pacaran sama yang lain. Aku paling cuma dekat-dekat doang kan,” tegasnya.

Natasha Wilona

Photo :
  • unggahan Instagram @natashawilona12

Diketahui, Natasha Wilona terlibat dalam series terbarunya berjudul Dikta dan Hukum bekerja sama dengan WeTV Original.

Dheeraj Kalwani sebagai produksi dalam series yang diangkat dari novel laris karya Dhia’an Farah dan disutradarai langsung oleh Hadrah Daeng Ratu dengan genre drama romance. 

Series ini berhasil mendapatkan rating tertinggi dan jadi trending 1 di Indonesia dalam media sosial Twitter dengan hastag #LagiNontonDiktadanHukum, yang begitu disambut baik oleh masyarakat yang sangat menunggu akan series tersebut. 

Hingga saat ini belum ada pernyataan yang benar-benar menjelaskan antara Wilona dan Verrell tengah balikan. Banyak warganet berlomba-lomba menebak, hingga mendoakan yang terbaik bagi hubungan keduanya.