Marshanda Luncurkan Motif Batik Gelombang Otaknya Tuai Pujian
- unggahan Instagram @marshanda99
Bandung – Marshanda meluncurkan sebuah batik dengan motif yang disesuaikan dengan isi gelombang otaknya atau brainwave miliknya, dalam memperingati Hari Kesehatan Mental Sedunia pada Senin, 10 Oktober 2022 menjadi viral di TikTok dan Twitter.
Dilansir dari Viva.co.id, Marshanda atau dikenal Caca meluncurkan batik dengan isi gelombang otaknya yang merupakan pola ritme berulang dari segala aktivitas saraf di sistem saraf pusat. Seperti gelombang otak yang impuls listrik pada otak.
Pola brainwave atau gelombang otak ini dijadikan karya batik oleh Andriani Marshanda dan sontak menuai banyak pujian atas apa yang dilakukannya untuk Hari Kesehatan Mental tersebut.
"Cantik banget ya batiknya, kamu pasti belum pernah melihat motif ini sebelumnya, karena motif ini cuma ada satu di dunia dan datangnya dari diri aku, dari brainwave-nya aku," ungkap Marshanda dalam sebuah video viral yang turut dibagikan oleh laman Instagram akun gosip @rumpi_gosip.
Unggahan ini langsung dibagikan ulang oleh @rumah_gosip dan memperlihatkan harapan Marshanda yang begitu besar dengan adanya perubahan stigma negatif selama ini muncul terkait penyakit bipolar dan masalah kesehatan mental lainnya.
"Lewat batik ini aku bisa tunjukkan kalo isi pikiranku itu enggak menakutkan dan bisa jadi indah. Sangat beda dengan stigma negatif yang ada," tegas Marshanda.