Presiden Jokowi Saksikan Laga Timnas Indonesia vs Thailand

Presiden Joko Widodo menyaksikan Timnas Indonesia vs Thailand
Sumber :
  • Pssi.org

BANDUNG - Presiden Joko Widodo turut menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Kamis, 29 Desember 2022 pukul 16.30 WIB.

Fakta Unik Ernando Ari, Penyelamat Timnas Indonesia di Piala Asia U-23

Duel dua tim tersebut berakhir imbang 1-1. Dimana Thailand tertinggal lebih dulu.

Indonesia unggul lebih dahulu melalui tembakan penalti Marc Klok pada menit ke-50’. Kemudian di babak kedua, Sarach Yooyen sukses menyamakan kedudukan di menit ke-79’.

Ernando Ari Gagalkan Penalti, Sundulan Maut Komang Teguh Sukses Taklukan Australia

Laga ini juga disaksikan Presiden Joko Widodo beserta Ibu Iriana, Menpora Zainudin Amali, Menteri PUPR Basuki Hadimulyono, Kapolri Jenderel Listyo Sigit Prabowo dan lainya.

Timnas Indonesia vs Timnas Thailand Piala AFF 2022

Photo :
  • Instagram@garudafansbook
Sempat Dijuluki Lionel Messi dari Asia, Begini Nasib Andik Vermansah Sekarang

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan, hasil imbang melawan Thailand wajib disyukuri dan apreasi lantaran Thailand bukan tim sembarangan.

“Apapun hasilnya, wajib diapreasiasi dan disyukuri. Thailand ini bukan negara sembarangan, dengan hasil ini tim harus bisa lebih evaluasi dan meningkatkan permainannya di laga selanjutnya. Kita wajib kembali memenangkan laga selanjutnya,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dilansir dari PSSI pada Jumat, 30 Desember 2022.

Halaman Selanjutnya
img_title