Shin Tae-yong Menyayangkan Tindakan Tak Terpuji Suporter

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong
Sumber :
  • pssi.org

BANDUNG – Laga Timnas Indonesia vs Thailand yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada Kamis, 29 Desember 2022 dinodai aksi tak pantas dari suporter yang membuat kaca bus Timnas Thailand pecah.

Terungkap Alasan Megawati Tak Perpanjang Kontrak dengan Red Sparks

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyayangkan tindakan tidak terpuji suporter kepada Timnas Thailand. Tim Gajah Perang mengalami momen mencekam saat akan bertanding di Stadion Utama Geloara Bung Karno (SUGBK).

Bus yang mereka tumpangi diadang ribuan suporter Timnas Indonesia. Bahkan, kaca bus Timnas Thailand pecah, diduga karena lemparan batu dari suporter.

Bikin Geger! Witan Sulaiman Pilih Persib dan Tinggalkan Persija? Ini Alasan Mengejutkannya!

"Saya sangat terima kasih masyarakat sangat sayang dengan Timnas, tetapi harus tahu ini suatu hal yang membahayakan suporter sendiri, penonton yang datang. Jadi harus menghargai lawan yang datang," kata Shin Tae-yong dilansir dari viva.co.id Jumat, 30 Desember 2022.

"Tidak boleh memperlakukan lawan seperti itu. Kita juga akan datang ke negara lain, nanti diperlakukan seperti itu juga. Jadi saya minta tolong jangan melakukan seperti itu," ucap Shin.

Pemain Muda Persib Bandung Ikut Ukir Sejarah Timnas Indonesia ke Piala Dunia U17 2025

Timnas Indonesia vs Thailand Piala AFF 2022

Photo :
  • Pssi.org

Akibat kelakukan bar-bar suporter, Shin Tae-yong pun takut timnya akan mengalami hal yang sama jika nanti bertandang ke Thailand. Bukan cuma itu, pelatih asal Korea Selatan tersebut takut tindakan suporter memicu sanksi dari AFF, AFC, hingga FIFA.

Halaman Selanjutnya
img_title